Rabu, 16 November 2016

Manajemen Traffic dan Bandwith pada Jaringan

Siang teman-teman :)
Berikut ini merupakan materi terakhir pada Sistem Operasi Jaringan, yaitu manajemen traffic dan bandwith pada jaringan. belum tau kan apa itu trafik?

1. Pengertian Traffic

Trafik adalah perpindahan suatu object dari satu tempat ke tempat yang lain secara random.
Tehnik untuk pengukuran traffic jaringan, ketika Anda mengirim permintaan pada jaringan, adalah mungkin bahwa karena beberapa masalah atau permintaan lain, anda harus menunggu untuk beberapa waktu. Jika selama jangka waktu beberapa paket mengantri dan menunggu maka itu menghasilkan lalu lintas. sekali lalu lintas dibuat, Anda harus menunggu sampai selesai, yang dapat bagi waktu yang lama, tergantung pada situasi. Jadi, harus ada beberapa cara untuk menangani situasi ini. solusi untuk ini adalah Manajemen Lalu Lintas Jaringan dan ini proses dimulai pertama dengan mengukur lalu lintas pada jaringan.Ukuran Traffic dengan kecepatan tinggi lalu lintas LAN melambat pada lebih rendah kecepatan akses sirkuit, tepi LAN- WAN adalah di mana kemacetan yang paling mungkin terjadi. Faktor lain yang penting untuk dipertimbangkan di sini adalah bahwa sebagian besar aplikasi telah dikembangkan untuk berjalan pada LAN. Sekarang, jaringan lokal pada umumnya bebas dari kemacetan dan jatuh di bawah kontrol total dari TI internal yang departemen 6. Ini LAN- dioptimalkan aplikasi berperilaku berbeda dalam lingkungan WAN. Tidak hanya link akses WAN lebih lambat, tetapi layanan WAN juga dapat jatuh di bawah lingkup manajemen dari beberapa jaringan penyedia layanan.

2. Bandwith pada jaringan


Pengertian bandwith adalah nilai hitung atau perhitungan konsumsi transfer data telekomunikasi yang dihitung dalam satuan bit per detik atau yang biasa disingkat bps yang terjadi antara komputer server dan komputer client dalam waktu tertentu dalam sebuah jaringan komputer.
Dalam Pandangan kita sebagai pengguna Jaringan komputer, Bandwidth sangat erat kaitanya dengan Kecepatan laju jaringan, namun pada dasarnya Banwidth sangat berbeda Dengan kecepatan, artinya keduanya adalah dua sector yang berbeda dalam Dunia Jaringan komputer. Bandwidth adalah tampungan Batas maksimum dalam mengantarkan Data dihitung dengan besaran bps ( Bitz Per Second ), sedangkan Kecepatan adalah waktu yang digunakan dalam menempuh sebuah jarak, misalnya waktu tempuh 1 meter per detik.
Pentingnya memperhatikan bandwidth tidak lain adalah untuk meratakan pembagian jalan dalam media transmisi jaringan agar tidak ada PC ( anggota jaringan ) yang mendominasi laju transfer data. atau dengan alternatif lain setiap PC ( anggota jaringan ) dapat di berikan besaran Bandwidth sesuai kebutuhan.

3. Manajemen Bandwith pada Jaringan 

Pengertian Management Bandwith, adalah suatu alat yang dapat digunakan untuk management dan mengoptimalkan berbagai jenis jaringan dengan menerapkan layanan Quality Of Service (QoS) untuk menetapkan tipe-tipe lalulintas jaringan. sedangkan QoS adalah kemampuan untuk menggambarkan suatu tingkatan pencapaian didalam suatu sistem komunikasi data. Maksud dari manajemen bandwidth ini adalah bagaimana kita menerapkan pengalokasian atau pengaturan bandwidth dengan menggunakan sebuah PC Router Mikrotik. Manajemen bandwith memberikan kemampuan untuk mengatur Bandwidth jaringan dan memberikan level layanan sesuai dengan kebutuhan dan prioritas sesuai dengan permintaan pelanggan.

4. Menguji hasil manajemen bandwidth pada jaringan

Software untuk mengukur bandwidth
NetTraffic software untuk monitor kecepatan internet yang ditampilkan kedalam bentuk grafik pekaian perhari/bulanan dan tahunan yang memudahkan anda untuk mengetahui dan mengukur dengan tepat kecepatan dan berapa banyak pemakaian bandwidth internet anda.§BitMeter adalah software untuk melihat/mengecek berapa kecepatan upload dan download dari koneksi internet anda baik untuk paket unlimited ataupun kuota yang anda beli dari ISP pilihan anda. kecepatan upload dan download NetSpeedMonitor Seperti namanya, software NetSpeedMonitor untuk memonitor kecepatan koneksi internet upload dan download serta fungsi lain seperti catatan/log berapa banyak bandwidht yang anda habiskan perhari atau bulanan. pake software ini koneksi internet paket kuota anda akan jadi lebih terjaga dan terkontrol.§SpeedConnect Internet Accelerator selain menjadi internet/bandwidth meter software ini juga mampu mengoptimalkan koneksi internet dan meningkatkan kecepatan internet anda, browsing, download dan online game jadi lebih cepat. FreeMeter Simple, ringan dan mengerjakan tugasnya adalah gambaran dari software FreeMeter dengan ukuran file 120KB software ini sudah cukup untuk kamu jadikan sebagai alat untuk mengukur kecepatan koneksi internet, banyaknya bandwidth yang terpakai, ping utility, trace route dll dalam satu paket.
Cara menginstall software bandwith controller
1. Masuk ke instalasi bandwith controller – klik next.
2. Lalu akan masuk ke jendela license agreement – centang pada kotak kecil dibawah – klik next.
3. Pada jendela package Selection centang semua – klik next.
4. Pilih Express Installation – klik next.
5. Klik pada Continue with installation – klik next.
6. Tunggu sampai selesai Klik Finish.

Ya dah selesai deh pembahasannya sekarang saya kasih pertanyaan ya.
1. Pengertian Traffic
2. Tujuan Bandwith
3. Pengertian management bandwith
4. Software apa yang digunakan untuk menguji hasil manajemen bandwith?
5. Langkah-langkah menginstall software bandwith.



Sumber:
https://www.google.co.id/search?q=traffic+pada+jaringan&biw=1366&bih=662&tbm=isch&source=lnms&sa=X&ved=0ahUKEwi6q
LrWka_QAhUI2LwKHRtWDOgQ_AUIBigB#tbm=isch&q=traffic+pada+jaringan+dan+bandwith
&imgrc=8JedqVn4kginzM%3A
http://slideplayer.info/slide/4079826/
http://klik-cyber.blogspot.co.id/2013/02/bandwidth-jaringan-komputer.html
hestia07.blogspot.co.id/2016/11/manajemen-traffic-dan-bandwidth-pada.html

Instalasi Software Monitoring Jaringan

Assalamuailaikum wr.wb
Selamat siang teman-teman masih dengan saya lagi ya, dilarang bosan loh :)
Kali ini tentang Instalasi Software Monitoring Jaringan. apa itu monitoring jaringan? udah pada tau apa belum, kalau belum bisa deh simak disini.
Monitoring Jaringan Komputer adalah proses pengumpulan dan melakukan analisis terhadap data-data pada lalu lintas jaringan dengan tujuan memaksimalkan seluruh sumber daya yang dimiliki Jaringan Komputer. Monitoring jaringan ini merupakan bagian dari manajemen jaringan. Dan jaringan komputer dibagi menjadi 2 loh teman-teman. pada belum tau kan
a. Connection Monitoring
Connection monitoring adalah teknik monitoring jaringan yang dapat dilakukan dengan melakukan tes ping antara monitoring station dan device target, sehingga dapat diketahui bila koneksi terputus.
b. Traffic Monitoring
Traffic monitoring adalah teknik monitoring jaringan dengan melihat paket aktual dari traffic pada jaringan dan menghasilkan laporan berdasarkan trafficjaringan.

1. Fungsi monitoring 

fungsinya disini itu untuk membantu jika admin ingin mendesain ulang jaringan yang telah ada. Banyak hal dalam jaringan yang bisa dimonitoring, salah satu diantaranya load traffic jaringan yang lewat pada sebuah router atau interface komputer. Monitoring dapat dilakukan dengan standart SNMP, selain load traffic jaringan, kondisi jaringan pun harus dimonitoring, misalnya status up atau down dari sebuah peralatan jaringan. hal ini dapat dilakukan dengan utilitis ping.

2. Mengintip dan menganalisis aktifitas jaringan mengunakan Wireshark


Wireshark – Network Protocol Analyzer Wireshark adalah salah satu dari sekian banyak tool Network Analyzer yang banyak digunakan oleh Network administrator untuk menganalisa kinerja jaringannya. Wireshark banyak disukai karena interfacenya yang menggunakan Graphical User Interface (GUI) atau tampilan grafis.
Seperti namanya, Wireshark mampu menangkap paket-paket data/informasi yang berseliweran dalam jaringan yang kita “intip”. Semua jenis paket informasi dalam berbagai format protokol pun akan dengan mudah ditangkap dan dianalisa. Karenanya tak jarang tool ini juga dapat dipakai untuk sniffing (memperoleh informasi penting spt password email atau account lain) dengan menangkap paket-paket yang melintas di dalam jaringan dan menganalisanya.
Untuk menggunakan tool ini pun cukup mudah. Kita cukup memasukkan perintah untuk mendapatkan informasi yang ingin kita capture (yang ingin diperoleh) dari jaringan kita.

3. Instalasi software monitoring jaringan 

Dalam suatu jaringan komputer kadang saat jaringan menjadi lebih lambat, kita harus mencari tahu apa penyebab menjadi kelambatannya. itulah sebabnya kita membutuhkan software monitoring jaringan, supaya lalu lintas data yang ada pada jaringan kita bisa baik dan lancar. Berikut ini contoh software-software monitoring:
1. VNC, merupakan suatu software untuk meremot PC, semua komputer yang akan di remote harus di install aplikasi ini terlebih dahulu. Remote ini juga berfungsi untuk Troubleshooting yaitu untuk menangani masalah yang bersangkutan. Yang harus di persiapkan sebelum menginstall VNC yaitu:
1. Satu PC lengkap
2. Software VNC
dan cara menginstallnya seperti ini ya
a. Klik extracing file

b. Di tampilan setup Wizard VNC pilih next untuk peng installannya

c. Kemudian di Licensi Aggrement pilih I Accept klik next.

d. Di select Destination Location pilih next

e. Di select components, pada pilihan custom ada 2 yaitu VNC server dan VNC client

f. Di select start menu folder, beri centang pada dont create lalu next.

g. Pada select Additional Tarks beri centang sesuai gambar, klik next

h. Pada kotak ready to install pilih klik Install.

i. Pada VNC server pengaturan IP jaringan yang di sambungkan atau di sesuaikan dengan server,
Apabila IP komputer tersebut tidak cocok maka komputer itu tidak bisa si remote oleh server. Pertama klik Add

j. Keluar menu specify host isi dengan IP yang mau diremot PC nya

k. klik next
l. klik finish dan peng installan VNC sukses.



Dan ada beberapa lagi software nya seperti:
NMap
WireShark
Look@LAN
Angry IP Scanner
Dude
Cafe server 4.0
Netlimiter
Dan masih banyak lagi ya.. bisa di cari sendiri 

4. Konfigurasi tools monitoring jaringan

The Dude adalah salah satu tools atau software yang digunakan buat memonitoring network jaringan komputer, yang dalam penggunaanya sangatlah penting bagi yang mempunyai pekerjaan memonitoring jaringan yang cukup besar dan rumit. dan disini saya akan mencontohkan menggunakan Dude.
1. Buka Program The Dude yang telah terinstall.
2. Pilih Bahasa yag akan digunakan. OK.
3. Setelah masuk program The Dude setting pada dialog Device Discovery nya. Pada tab General form Discovery Mode pilih reliable (scan each service).
4. Kemudian lihat pada tab Servieces untuk melihat services apa saja yang hendak dimonitoring.
5. Kemudian lihat di tab Device Types untuk melihat device apa saja yang hendak di monitoring.
6. lihat pada tab Advanced untuk melihat setting monitoring lainya.
7. Jika sudah klik Discover maka program akan melakukan proses scanning.
8. TAMPILAN HASIL Selama proses scanning, The Dude akan otomatis membaca dengan cepat semua alat/computer yang terhubung dalam jaringan dalam satu jaringan lokal. Berikut adalah data yang terdeteksi oleh The Duce.
9. Setelah semua device terdeteksi selanjutnya adalah menghubungkan antara device dengan pusat device gateway. Langkahnya adalah dengan klik tombol (+) lalu pilih Line. Kemudian hubungkan tiap-tiap device yang sedang terkoneksi dengan meng-klik Link. Hubungkan dari akses point device pusat ke device-device client lainya. Pada Kotak Dialog Add Link form Type pilih wireless.
10. Berikut adalah tampilan setelah device-device client terhubung ke device acces point pusat.
11. Untuk melihat detail dari masing-masing network/ device bisa dilakukan dengan cara double click networknya.

12. Device/ network yang Services berwarna hijau menunjukkan bahwa device tersebut terkoneksi dangan baik. apabila Device/ network yang berwarna orange menunjukkan bahwa koneksinya tidah stabil, dan bila Device/ network yang berwarna merah memunjukkan bahwa tidak ada koneksi.
Untuk melihat Detail dan graph hasil monitoring dari device, kita bisa mendekatkan kursor ke device, sampai muncul graph seperti di bawah:


5. Pengujian tools monitoring jaringan

Pada pengujian tools ini saya sajikan video saja ya teman-teman. bisa di simak untuk memahaminya.
 

Konfigurasi Integrasi Sistem Operasi Jaringan


Assalamualaikum wr.wb
Hay teman-teman saling sapa dulu ya. Disini saya mau berbagi Konfigurasi Integrasi Sistem Operasi Jaringan. Sebelumnya apa itu konfigurasi? apa itu integrasi?
Konfigurasi adalah konfigurasi adalah pengaturan - atau proses pembuatan pengaturan - dari bagian-bagian yang membentuk keseluruhan.Konfigurasi Jaringan menggambarkan berbagai kegiatan yang berhubungan dengan membangun dan mempertahankan jaringan data.
Dan yang dimaksud Integrasi yaitu penyatuan unsur-unsur dari sesuatu yang berbeda atau beraneka ragam sehingga menjadi satu kesatuan dan pengendalian terhadap konflik atau penyimpangan dari penyatuan unsur-unsur tersebut.Disini nggak saya jelaskan panjang2 apa itu tentang sistem operasi ya soalnya di materi sebelumnya udah pernah saya sampaikan. jadi jika kalian lupa bisa dilihat lagi deh...
Jadi bisa di simpulkan ya apa itu konfigurasi integrasi sistem operasi jaringan? Adalah konfigurasi yang dilakukan agar antar sub sistem saling keterkaitan sehingga data dari satu sistem secara rutin dapat melintas, menuju atau diambil oleh satu atau lebih sistem yang lain.

Nah setelah paham apa itu konfigurasi integrasi sistem operasi jaringan disini akan saya ajak untuk mengetahui fungsinya, cara melakukannya dan juga pengujiannya. langsung di simak saja ya..

1. Fungsi Integrasi Sistem Operasi dengan Jaringan

  • Menghubungkan sejumlah komputer dan perangkat lainnya ke sebuah jaringan
  • Mengelola sumber daya jaringan
  • Menyediakan layanan
  • Menyediakan keamanan jaringan bagi multiple users
  • Mudah menambahkan client dan sumber daya lainnnya
  • Memonitor status dan fungsi elemen – elemen jaringan
  • Distribusi program dan update software ke client
  • Menggunakan kemampuan server secara efisien
  • Menyediakan tolerasi kesalahan

2. Melakukan konfigurasi integrasi sistem operasi dengan jaringan (internet)

  • Konfigurasi ini saya contohkan menggunakan windows 7 bisa dilihat disini ya teman-teman langkah berupa langkahnya.
  • Pertama klik kanan pada gambar icon network yang ada pada taskbar
  • Lalu klik “Open Network and Sharing Center”.
  • Kemudian pilih “Change adapter setting”.
  • Setelah memilih Change adapter setting, lalu klik kanan pada Local Area Connection kemudian pilih Properties.
  • Setelah masuk ke Local Area Connection Properties, kemudian klik 2 kali pada Internet Protocol Version 4 (TCP/IPv4).
  • Berikutnya masukkan IP address, Subnet mask dan Default gateway sesuai yang sudah ditentukan. Masukkan juga Preferred DNS server dan Alternative DNS server yang sudah ditentukan.
  • Selanjutnya klik Start Menu, kemudian klik kanan pada My Computer lalu pilih Properties.
  • Lalu klik Change setting untuk masuk ke System Properties My Computer.
  • Setelah masuk ke System Properties, kemudian klik Change untuk merubah nama computer dan workgroupnya.
  • Kemudian ubahlah nama workgroupnya disini lughot mencontohkan memberi nama menjadi CISITU (isi terserah sobat). Jika komputer ingin saling terkoneksi, maka komputer yang lain pun harus mengubah nama sama workgroupnya menjadi CISITU.
  • Kemudian akan keluar sebuah validasi yang menandakan bahwa kita sudah berhasil mengubah nama workgroupnya, lalu klik OK. Contohnya seperti gambar di bawah ini.
  • Setelah anda memilih OK, lalu akan keluar sebuah validasi lagi yang dimana kita harus merestart komputer untuk menyimpan semua pengaturan yang tadi sudah lakukan sebelumnya.
  • Klik Close untuk melanjutkan ke proses berikutnya.
  • Lalu klik “Restart Now” agar komputer merestart dan memulai pengaturan baru yang sudah kita lakukan sebelumnya.

3. Menguji hasil integrasi sistem operasi dengan jaringan (internet)

pengertian uji integrasi sendiri adalah aktivitas pengujian software dalam mana modul-modul software dikombinasikan dan diuji sebagai satu kesatuan.
Pendekatan Big bang Ada kecenderungan orang untuk melakukan uji integrasi ini dengan cara tidak bertahap, pendekatan “big bang”. Seluruh komponen dikombinasikan bertahap. Keseluruhan program diuji sebagai satu kesatuan. Dan biasanya dihasilkan chaos. Sekumpulan error ditemukan. Koreksi sulit dilakukan karena sulitnya mengisolasi penyebab kesalahan. Satu kesalahan dapat diatasi, kesalahan yang lain muncul dan proses berlanjut seolah tanpa henti. Salah satu tipe pendekatan “big bang” adalah pengujian model penggunaan, usage model testing. Pengujian dilakukan dengan mengambil kasus-kasus beban kerja mirip pengguna dalam lingkungan kerja akhir yang terintegrasi. Lingkungan diuji, komponen individu diuji secara tidak langsung melalui Uji Integrasi penggunaan mereka. Beban kerja mirip pengguna perlu didefinisikan dengan hati-hati untuk membuat skenario yang realistis dalam memeriksa lingkungan. 

Selesai sudah tentang pembahasan kita kali ini seperti biasa ya teman-teman, disini akan saya sajikan beberapa soal buat kalian.
1. pengertian konfigurasi integrasi sistem operasi jaringan.
2. sebutkan fungsi integrasi sistem operasi dengan jaringan
3. sebutkan 3 metode yang digunakan untuk membangun sistem integrasi !
4. apa pengertian uji integrasi 
5. yang dimaksud pendekatan Big bang

Administrasi Berbagi Sumber Daya Jaringan (Sharing Resource dalam Jaringan)

Selamat Pagi teman-teman
Di pagi yang cerah ini masih bisa bertemu dengan tulisan saya ya, seperti biasa disini kita bisa belajar soalnya di akhir materi pasti akan saya kasih beberapa pertanyaan kalau bisa di jawab ya :)

Ya sekarang kita membahas tentang Administrasi Berbagi Sumber Daya Jaringan (Sharing Resource dalam Jaringan) seperti biasa sebelum ke topik akan saya beritahu terlebih dahulu tentang jaringan. Jaringan yaitu kumpulan komputer yang melakukan komunikasi melalui kabel network, switch, serta perangkat tambahan lainnya.
Nah sekarang kita ke topik pembahasan ya, pertama yang akan kita bahas itu Fungsi Sharing Jaringan. 

1. Fungsi Sharing Jaringan adalah untuk mempermudah akses data dari sumber data menuju peng akses data. Selain itu fungsi sharing jaringan bisa seperti ini



  • Membagi sumber daya, misalnya: membagi printer, CPU, memori maupun harddisk.
  • Sebagai sarana berkomunikasi, misalnya: email, instant messagging dan juga chatting.
  • Sebagai akses informasi, misalnya web browsing.
  • Menghemat uang, misalnya: printer, dengan adanya jaringan komputer satu printer dapat digunakan oleh lebih dari satu komputer.
  • Realibilitas tinggi, misalnya salah satu komputer rusak lalu data di dalamnya hilang, maka data tersebut masih bisa di gunakan lagi dikomputer lain yang menyimpan data tersebut.

2. Yang kedua kita bahas tentang mengkonfigurasi sharing resource dalam jaringan tapi disini saya menyampaikan cara sharing printer 


Klik start menu, klik device and printers



















Klik kanan pada printer yang akan di sharing, lalu pilih printer properties.














Pada tab sharing, pilih Change sharing options.
Jika muncul konfirmasi user account control, tekan yes saja
Beri centang pada Share this printer, lalu isi share name.
Hasil gambar untuk langkah sharing printer windows 7
Lalu klik OK.

3. Dan yang terakhir kali ini tentang cara pengujian hasil sharing resource dalam jaringan, kita cukup bisa menuliskan perintah ping. Apa itu perintah ping? Ping merupakan utilitas yang di gunakan untuk memeriksa konektivitas antar jaringan.

Berikut langkah-langkah pengujiannya:

  • Klik start- Run
  • Ketikkan CMD lalu tekan enter
  • Setelah jendela CMD (command prompt) terbuka kita cukup mengetik: Ping [alamat IP server] lalu tekan enter. misal ping 192.168.1.10 kemudian perhatikan respon yang muncul: 
  • Reply from : terjadi koneksi
  • Request time out : tidak terjadi koneksi sama sekali 
  • Destination Host Uncrible : paket data yang dikirim tidak sampai tujuan 
Masuk pada beberapa pertanyaan ya teman-teman 
1. Apa itu Jaringan?
2. Sebutkan fungsi sharing jaringan!
3. Sebutkan contoh membagi sumber daya pada sharing jaringan!
4. Apa manfaat sharing printer?
5. Tujuan melakukan perintah ping!

Selasa, 15 November 2016

Keamanan Sistem Operasi Jaringan

Siang teman-teman :) masih kembali lagi bersama saya jangan bosan ya...
Kali ini saya berbagi tentang Keamanan Sistem Operasi Jaringan. Sebelumnya teman-teman sudah tau apa belum tentang Sistem Operasi Jaringan? kalo belum tau coba deh simak disini.
Sistem Operasi Jaringan (Network Operating System) adalah sebuah jenis sistem operasi yang ditujukan untuk menangani jaringan. Umumnya, sistem operasi ini terdiri atas banyak layanan atau service yang ditujukan untuk melayani pengguna, seperti layanan berbagi berkas, layanan berbagi alat pencetak (printer), DNS Service, HTTP Service, dan lain sebagainya.

Disini kita bisa membahas dan belajar tentang keamanan SOJ, dari sini kita mulai dengan karakteristik terlebih dahulu.
1. Karakteristik Sistem Operasi Jaringan, ada beberapa karekteristik yaitu:
o   Pusat kendali sumber daya jaringan
o   Akses aman ke sebuah jaringan
o   Mengizinkan remote user terkoneksi ke jaringan
o   Mengizinkan user terkoneksi ke jaringan lain (misalnya Internet)
o   Back up data dan memastikan data tersebut tersedia
2. Fungsi Utama Sistem Operasi Jaringan, fungsinya sebagai berikut:
ü  Menghubungkan sejumlah komputer dan perangkat lainnya ke sebuah jaringan
ü  Mengelola sumber daya jaringan
ü  Menyediakan layanan
ü  Menyediakan keamanan jaringan bagi multiple users
ü  Mudah menambahkan client dan sumber daya lainnnya
ü  Memonitor status dan fungsi elemen – elemen jaringan
ü  Distribusi program dan update software ke client
ü  Menggunakan kemampuan server secara efisien
3.  Algoritma Keamanan pada Sistem Operasi Jaringan, ada 4 yaitu:
  •             Algoritma Genetika (Genetic Algorithm, GA)
    Algoritma Genetika pada dasarnya adalah program komputer yang mensimulasikan proses evolusi.
  •          Dynamic programming
    paradigma pemrograman dinamik akan sesuai jika digunakan pada suatu masalah yang mengandung sub-struktur yang optimal (, dan mengandung beberapa bagian permasalahan yang tumpang tindih.
  • Metode serakah
     Sebuah algoritma serakah mirip dengan sebuah Pemrograman dinamik, bedanya jawaban dari submasalah tidak perlu diketahui dalam setiap tahap
  •          Algoritma Greedy
    Algoritma greedy merupakan salah satu dari sekian banyak algoritma yang sering di pakai dalam implementasi sebuah system atau program yang menyangkut mengenai pencarian optimasi”.
Oh iya, sebelumnya teman-teman sudah pasti tau dong jenis-jenis sistem operasi yang berbentuk GUI ataupun CLI. Di sini saya cuma mau mengingatkan teman-teman sedikit tentang jenis-jenis sistem operasi.

1. Sistem Operasi yang berbentuk GUI seperti berikut
  • Linux Redhat
  • Windows NT 3.51
  • Windows 2000 (NT 5.0)
  • Windows Server 2003
  • Windows XP
  • Microsoft MS-NET
  • Microsoft LAN Manager
  • Novell NetWare
2. Sistem Operasi yang berbentuk CLI seperti berikut.
  • Linux Debian
  • Linux Suse
  • Sun Solaris
  • Linux Mandrake
  • Knoppix
  • MacOS
  • UNIX
  • Windows NT
Nah, yang terakhir ini tentang jenis-jenis keamanan jaringan pada sistem operasi jaringan. jenis keamanannya ada 5 yaitu:


1. Keamanan fisik
Keamanan fisik lebih ditekankan pada hardware. Hal ini digunakan untuk melindungi hardware tetap dalam kondisi baik untuk melakukan operasi pada jaringan.
2. Kemanan jaringan
Keamanan jenis ini lebih bertipe ke abstrak. Jadi kemanan ini dilakukan oleh benda yang tidak tampak, baik itu menggunakan software atau perintah lainnya. Contoh pengamanan jaringan adalah dengan menggunakan firewall ataupun proxy yang digunakan untuk mem filter user yang akan menggunakan jaringan.
3. Otorisasi akses
Otorisasi akses adalah penggunaan password atau kata sandi jika kita ingin mengakses sesuatu di jaringan. Hal ini dimaksudkan untuk memastikan hanya user tertentu saja yang diperbolehkan untuk mengakses jaringan.
4. Proteksi Virus
Virus adalah sebuah metode penyerangan sistem komputer dengan menggunakan sebuah program yang dapat membuat sistem kacau dan mengalami kerusakan. Virus sendiri bisa diatasi dengan menginstall antivirus pada komputer dan selalu update databasenya yang terbaru.
5. Penanganan bencana
Penanganan bencana adalah Penanganan langkah-langkah yang akan diambil jika terjadi bencana yang mengakibatkan rusaknya sebuah sistem dan hilangnya data-data penting. Hal ini dimaksudkan agar kerusakan pada sistem lebih cepat teratasi.


Dan sekali lagi buat teman-teman ada beberapa pertanyaan nih, kalau bisa dijawab ya 

1. yang dimaksud sistem operasi jaringan
2. sebutkan algoritma keamanan pada sistem operasi jaringan!
3. yang dimaksud metode serakah
4. sebutkan fungsi utama sistem operasi jaringan!
5. sebut dan jelaskan tentang jenis-jenis keamanan jaringan

SOJ. Audit Server


Assalamualaikum wr.wb :)
Selamat siang teman-teman kali ini saya mau berbagi materi tentang audit server.
ya langsung saja ya akan saya beritahu, pengertian tentang audit server pada sistem operasi jaringan yaitu suatu proses yang sistematik untuk mendapatkan dan mengevaluasi bukti secara objektif mengenai pernyataan2 mengenai kegiatan dan kejadian , dengan tujuan untuk menentukan tingkat kesesuain antara pernyataan tersebut dengan kriteria yang telah ditetapkan.
Tapi sebelumnya pada tau apa tidak tentang audit? kalo belum tau bisa saya beritau sekarang juga. Audit itu berarti pemeriksaan yang bermakna evaluasi terhadap suatu organisasi sistem maupun proses. dan orang yang melaksanakan audit harus orang yang kompeten, objektif serta tidak memihak. orang audit sendiri bisa disebut dengan auditor .

Proses audit ada 2 macam yaitu:


  1. Proses Auditing. proses auditing ada 5 tahap yaitu proses audit, persiapan penilaian struktur pengendalian internal, pengujian tahap pengendalian dari audit, tahap pengujian substantif dari audit, dan yang terakhir pelaporan audit.
  2. Proses Audit Operasional Departemen Pemrosesan.Tahap per tahapannya seperti berikut: 
  • Tahap Perencanaan Audit. Penting bagi auditor memperoleh dan meninjau ulang latar belakang informasi atas unit, aktivitas, atau fungsi yang akan diaudit. Auditor perlu mengumpulkan informasi dari klien untuk memperoleh suatu pemahaman menyangkut departemen DP dan sasaran hasilnya.
  • Tahap Survei Persiapan Survei ini membantu auditor untuk mengidentifikasi area permasalahan, area sensitif, dan operasi yang rumit atas kesuksesan audit dari departemen DP.
  • Tahap Audit yang Terperinci  Kunci aktivitas untuk menguji dan mengevaluasi sepanjang tahap audit yang terperinci.
  • Pelaporan  Pada penyelesaian dari audit operasional, suatu laporan dibagi-bagikan ke manajemen dan panitia audit perusahaan. Isi dari laporan ini bervariasi menurut harapan manajemen.
  • Memeriksa apakah ada fungsi manajemen Jaringan yang kuat dengan otoritas untuk membuat standar dan prosedur.
  • Memeriksa apakah tersedia dokumen mengenai inventarisasi peralatan Jaringan, termasuk dokumen penggantian peralatan.
  • Memeriksa apakah tersedia prosedur untuk memantau network usage untuk keperluan peningkatan kinerja dan penyelesaian masalah yang timbul.
  • Memeriksa apakah ada control secara aktif mengenai pelaksanaan standar untuk aplikasi-aplikasi on-line yang baru diimplementasikan.

Hasil Audit Server pada Sistem Operasi Jaringan.

  1. Untuk memonitor setiap perubahan pada konfigurasi kemanan jaringan.
  2. Untuk mengetahui siapa saja yang mengakses file-file tertentu.
  3. Untuk memonitor aktifitas dari sejumlah user jaringan
  4. Untuk menyimpan rekaman kegiatan login dan logout berdasarkan tanggal dan waktu.

Nah, materi tentang audit server sampai disini ya, kapan2 bisa ditambahin lagi :)
dan saya mempunyai sebuah 5 pertanyaan untuk teman-teman. tolong dijawab ya !

  1. Seseorang yang menangani tentang audit server disebut apa? dan harus memiliki sikap yang seperti apa?
  2. Sebutkan tahap-tahap Proses Audit Operasional Departemen Pemrosesan!
  3. Apa saja yang harus diidentifikasi pada tahap survei persiapan ?
  4. Bisa diketahui hasil apa saja ketika sudah selesai melakukan audit server?
  5. Apa fungsi dari audit?